Polisi Kembali Tangkap 4 Tersangka Kasus Penyekapan & Perkosaan di Bandung
N/A • 4 January 2022 22:01
SHARE NOW
Polisi kembali menangkap empat tersangka kasus penyekapan, pemerkosaan dan perdagangan manusia terhadap seorang remaja berusia 14 tahun di Bandung, Jabar. Empat tersangka yang baru ditangkap ini merupakan pria hidung belang yang memperkosa korban.
Kasus ini bermula ketika korban berkenalan dengan pelaku berinisial I melalui media sosial. Korban kemudian dicekoki minuman keras dan diperkosa. I lalu memanggil pelaku lainnya untuk menjual korban di media sosial.